Ketua DKD Jawa Timur Isi Seminar Kepramukaan di Pondok Pesantren Nurul Islam Jember

Pesantren Nuris – Dewan Kerja Daerah (DKD)  Jawa Timur berikan seminar pada peserta Diklatsar keanggotaan  pramuka Nuris Jember dan Perkemahan Santri 2017 di lapangan Pesantren Nurul Islam Jember (21/10/2017) lalu. Diklatsar dan Perkemahan Santri 2017 tersebut baru pertama digelar di  pesantren Nurul Islam Jember.

Dalam seminar kepramukaan tersebut, Kak Wiwik Setyowati, Ketua DKD Jawa Timur sampaikan sebuah amanat untuk peserta Diklatsar dan Perkemahan Santri 2017. “Jika engkau tidak punya pilihan, maka lakukanlah yang terbaik dan jika engkau mempunyai pilihan maka pilihlah yang terbaik,” tutur DKD Jawa Timur tersebut.

Luar biasa, ini merupakan kali pertama DKD Jawa Timur berkunjung ke Pondok Pesantren Nurul Islam Jember. Dan merupakan hal yang istimewa bagi peserta diklatsar dan perkemahan santri. Pasalnya,  tidak semua perhelatan kepramukaan di Jember yang dihadiri oleh pejabat hebat Kak Wiwik Setyowati DKD Jawa Timur

Kak Wiwik Setyowati DKD Jawa Timur tersebut berkunjung ke Pondok Pesantren Nuris Jember bersama Afif salah satu anggota pramuka asal Universitas Negeri Surabaya.

“Alhamulilah pramuka Nuris Jember mendapat kunjungan dari DKO Jawa Timur. Tidak semua organisasi kepramukaan mendapat kesempatan untuk menyaksikan seminar kepramukaan dari DKD Jawa Timur. Oleh karena itu, peserta Diklatsar dan Perkemahan Santri 2017 harus memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya”, ungkap kak Ilyas Pembina ekstrakurikuler Pramuka Nuris.

(Baca juga: Pramuka Nuris Jember Menyongsong Identitas Santri)

“Diklatsar dan Perkemahan Santri ini benar-benar luar biasa. Semoga Pramuka Nuris semakin berkembang serta salam Pramuka,” imbuhnya. (Red/Amar)

Related Post