Tips Membagi Waktu yang Tepat Ala Santri Nuris

Pernahkah Anda berpikir bahwa betapa sibuknya menjadi seorang santri? Ya, santri ibarat seorang artis yang mempunyai jadwal padat, dengan segudang aktivitasnya. Cielahhh…. artis. Heheehe.

Mereka selalu sibuk dengan tugas-tugasnya, baik tugas sekolah maupun tugas pesantren. “Huh belum nyuci baju, belum nyetrika, belum hafalan, belum ngerjain tugas”. Kalok dibayangin kayaknya gak bakalan selesai yes… hehehhe.

So jangan hanya dibayangin guys, tetapi cari solusinya gimana caranya semua tugas bisa dihapus habis. Guys, santri Nuris selalu bisa atur waktunya sehingga tugas-tugas mereka selalu bisa terselesaikan dengan baik. Semua tugas disapu habis oleh santri Nuris. Yuks, intip tips membagi waktu ala santri Nuris.

  1. Buatlah sebuah list aktivitas yang akan Anda kerjakan.
  2. Buatlah pernyataan konsisten waktu. Tujuan dari membuat pernyataan waktu adalah agar kita lebih tepat dan lebih bisa lagi memanfaatkan waktu dengan efisien. Anggaplah pernyataan konsisten waktu sebagai janji kalian. Janji kan kalau tidak ditepati dosa khan ya….
  3. Buang sejauh-jauhnya rasa malas. Sifat malas jangan dipelihara yah guys.. Caranya dengan mempunyai prinsip. Prinsip yang bisa untuk mengalahkan fikiran malas tersebut. Ingat saja guys jika malas, akhirnya pekerjaan tidak dikerjakan. Pada akhirnya akan menumpuk dan tak akan membuahkan hasil yang maksimal.
  4. Membuat list capaian prestasi yang diinginkan. Jadi, jika melihat tulisan tersebut akan selalu bersemangat.
  5. Memanfaatkan waktu istirahat yang diberikan pesantren dengan baik.

(Baca juga: Tips ala Santri Nuris Jaga Kesehatan di Musim yang Ekstrim)

Guys, itulah tips ala santri Nuris. Nantikan tips-tips kami berikutnya ya guys, dijamin bakalan seru. Semoga bermanfaat bagi semuanya….bye…..(Red/Nanda/Nisa)

 

Related Post