Peserta TSEP 2018 di Pesantren Nuris Jember, Antusias Belajar Bahasa Arab (TSEP 2018 Part 5)

Pesantren Nuris- Pembelajaran bahasa Arab yang menarik dan menyenangkan juga diberikan kepada pelajar asal Thailand yang tergabung dalam TSEP (Thailand Student Exchange Program) 2018 di Pesantren Nuris Jember. Materi pembelajaran bahasa Arab yang  diberikan di antaranya percakapan bahasa Arab, Teknik MC (Master of Ceremony) menggunakan bahasa Arab, dan pidato bahasa Arab. Kegiatan tersebut dilaksanakan tiga kali dalam satu pekan setiap hari Senin, Rabu, dan Jumat. Kegiatan tersebut sudah berlaku sejak 16 April 2018 lalu.

Dua belas pelajar asal Thailand benar-benar mengikuti kegiatan pembelajaran bahasa Arab dengan antusias. Mereka tidak sungkan untuk bertanya dan tidak malu untuk mencoba berbicara bahasa Arab. Mereka juga cepat paham terhadap materi yang diberikan.  Kedua belas pelajar asal Thailand tersebut di antaranya Nuha Datoo, Imteenan Datoo, I Nas Padung, Kaosat Chewae, Mubarak Kadenghayi, Husna Laeache, Maroa Yeepong, Nurul Amani Wateh, Ibtisan Wateh, Roiyan Tolu, Muhmat Fittri Arwae, Muhammadhamdu Laeache.

(baca juga: Keseruan Pelajar Thailand Latihan Pramuka di Pesantren Nuris Jember (TSEP 2018 part 2))

“Senang sekali belajar bahasa Arab di Pesantren Nuris Jember. Kami diajari bagaimana berbicara menggunakan bahasa Arab, menjadi MC (Master of Ceremony) menggunakan bahasa Arab, dan banyak lainnya. Pengalaman belajar di Pesantren Nuris Jember benar-benar menyenangkan dan tidak pernah saya lupakan, “ kata Muhammadhamdu Laeache, salah satu pelajar asal Thailand.

Pembelajaran bahasa Arab yang diberikan, menggunakan model pembelajaran yang menarik di antaranya interaksi dan praktik berbicara menggunakan Bahasa Arab yang dipakai dalam kehidupab sehari-hari dan memberi motivasi untuk berbicara dan mengetahui keutamaan dan keistimewaan bahasa Arab. Semangat belajar mereka yang tinggi membuat suasana pembelajaran semakin hidup.

“Pelajar asal Thailand yang tergabung dalam TSEP (Thailand Student Exchange Program) 2018 di Pesantren Nuris Jember merupakan pelajar yang pandai. Mereka begitu cepat memahami materi dan tidak malu untuk praktik berbicara menggunakan bahasa Arab. Mengajar mereka sangat menyenangkan, “ kata Ustad Baihaqi, pengajar bahasa Arab pelajar asal Thailand.

(baca juga: Pengalaman Pembelajaran Internasional di Pesantren Nuris Jember (TSEP 2018 part 3))

Banyak kegiatan menarik dan menyenangkan yang diberikan untuk mereka, di antaranya pengenalan ekstrakurikuler, permainan tradisional santri Indonesia, pengajian, pembelajaran bahasa Arab dan Inggris, dan lain-lain. (Red/Yuv)

 

 

Related Post