Terinspirasi Kisah Ibunda, Sofina Adwitya Jadi Finalis Ceris

Penulis: Handini Fatihatun Nabila dan Ayu Mutiah*

Berawal dari kisah-kisah yang ditulis oleh ibundanya, Sofina Adwitya seorang siswa SMA Nuris Jember terinspirasi untuk mulai menulis, hal tersebut membuatnya menjadi salah satu finalis Ceris 2019. Berikut wawancara tim jurnalistik  Handini Fatihatun Nabila kepada Sofina.

Mengapa Anda tertarik untuk mengangkat legenda sungai bedadung dalam cerita islami tersebut?

Saya mengangkat legenda sungai bedadung karna menurut saya ini sebagai manifestasi dari berbagai macam keragaman kearifan lokal di Indonesia.

(Baca juga: M. Irfan Maulana: Tanamkan Kedisiplinan dan Rasa Memiliki)

Apa yang membuat Anda tertarik dengan dunia sastra dan kepenulisan?

Saya tertarik dengan sastra, karena dari itu saya bisa mengungkapkan cara saya berekspresi, meluapkan emosi dan banyak lagi. Saya tertarik dengan dunia sastra sejak saya kelas  4 SD karena saya sering membaca karya karya dalam diary ibu. Sejak itu saya tertarik untuk menulis.

Bagaimana kesan Anda ketika menjadi salah satu finalis CERIS?

Luar biasa, karena momen ini merupakan momen pertama saya tampil di depan umum dan itu sangat menguji percaya diri saya karna sebelum itu saya tidak pernah tampil di depan umum.

Apa pesan moral yang Anda sampaikan dalam cerita tersebut?

Pesan saya dalam cerita itu, Ahlussunnah Wal Jamaah itu seperti aliran air sungai, karena air itu mengalir di satu arah kemudian merangkul semua perbedaan.

(Baca juga: Riska Dwi Cahyanti: Kuncinya Adalah Komunikasi)

Apakah Anda melakukan observasi secara langsung untuk mendapatkan inspirasi?

Ya, saya melakukan observasi ke sungai bedadung, melihat suasana disana untuk bahan tulisan saya. kemudian saya melakukan pendalaman materi dengan tentor dan para guru.

Apa pesan Anda untuk teman-teman yang ingin seperti Anda?

Pesan saya, jangan takut untuk berekspresi, meluapkan emosi dalam tulisan. Menulislah, mulailah dari kisahmu sendiri.

Penulis merupakan siswa kelas XI IPA SMA Nuris Jember yang aktif di ekstrakurikuler jurnalistik

Related Post