Wow, Jadi Direktur LDMI, Alumni Nuris ini Keren Banget

Kuliah di Fakultas Hukum UNEJ, Bangkitkan LDMI setelah 30 tahun tidak Aktif di HMI Cabang Jember

Pesantren Nuris – Alumni Nuris yang satu ini keren juga lho. Betapa tidak, mahasiswa semester 5 Fakultas Hukum Universitas Jember (UNEJ) ini didapuk sebagai direktur salah satu kepengurusan sebuah organisasi yang fenomenal di Indonesia yakni, HMI (Himpunan Mahasiswa Indonesia). Nah, bagaimana kisahnya, yuk baca dong profilnya!

Nama pemuda yang penuh semangat ini adalah Rizky Dwi Pangestu. Dia adalah lulusan SMA Nuris Jember tahun 2018 silam, pada jurusan IPS. Seusai sekolah dan mondok di Pesantren Nuris Jember tersebut, dia melanjutkan studi sarjana di UNEJ dan diterima lewat jalur tes nasional atau dikenal dengan SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tingi Negeri).

“Kuliah di jurusan hukum menurut saya menarik dan memiliki cakupan yang luas. Saya ingin mendalami dan bisa mempraktikkannya di lingkungan masyarakat.” Tutur lelaki kelahiran Jember, 27 Oktober 1999 tersebut.

(baca juga: Ambil Jurusan TI, Alumni Nuris ini Berkarier di Kemensos)

Seraya fokus menempuh studi sarjana di kampus yang pernah dipimpin oleh Nurul Ghufron, mantan dekan yang kini diamanahi jadi komisi KPK pusat ini, juga turut aktif kegiatan organisasi. Rizky, sapaan akrab pemuda yang bercita-cita menjadi dosen ini, memilih HMI sebagai wadah menempa mental kepemimpinannya.

Sempat terlibat dalam tim pengkaderan HMI saat dia duduk di semester 2 hingga akhirnya didapuk sebagai direktur LDMI atau Lembaga Dakwah Mahasiswa Islam melalui musyawarah komisi pengurus HMI Cabang Jember. Menariknya, lembaga di bawah naungan HMI Cabang Jember tersebut pernah mati suri selama 30 tahun silam yang kini dihidupkan kembali pada kepemimpinan Rizky.

“Bangga dapat amanah kedudukan tersebut, apalagi lembaga ini sudah lama tak berproses. Menjadi bagian organisasi untuk belajar berorganisasi dan kepeminpinan tentu menjadi tantangan tersendiri selain kuliah. Semoga saya bisa menjalani dengan khidmat dan bermanfaat.” Tutur pemuda asal Jenggawah, Jember tersebut.

Rizky ingin melaksanakan visi dalam mewujudkan Lembaga Dakwah Mahasiswa Islam sebagai lembaga yang mampu memberikan konstribusi positif terhadap HMI dan juga masyarakat. Ini dia lakukan dengan penuh kesungguhan saat mendalami hukum keluarga di UNEJ tersebut.[AF.Red]

Nama                    : Rizky Dwi Pangestu

Lembaga              : SMA Nuris Jember, jurusan IPS, tahun 2018

Kuliah                   : jurusan Hukum, UNEJ     

Related Post