Segera Launching Rubrik Khusus PPDB Nuris 2021 di Website Pesantrennuris.net, Pantau Terus Ya
Pesantren Nuris – Sudah banyak calon wali santri Pesantren Nuris Jember bertanya-tanya kapan jadwal pendaftaran PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) Nuris tahun pelajaran 2021/2022? Nah, karena pandemi masih mendera negeri, Tim Humas Yayasan Nurul Islam Jember juga punya solusi.[26/01/2021]
Melalui pendayagunaan media online, Tim Humas Yayasan Nurul Islam Jember yang diketuai oleh Bangkit Basovi, membuat terobosan dengan membuat rubrik khusus PPDB Nuris 2021 di website pesantrennuris.net. Jadi, para calon siswa kini bisa mendaftar secara online tanpa harus datang ke pesantren.
“Benar, kita sedang mempersiapkan rubrik khusus PPDB Nuris tahun pelajaran 2021/2022 di laman website pesantrennuris.net. Ini agar memudahkan dan dapat dijangkau oleh siapa pun dan di mana pun yang ingin bersekolah di lembaga kami. insya Allah kami launching awal bulan Februari 2021 depan.” Tutur Bangkit Basovi.
(baca juga: Raih Juara 1 Story Telling Tingkat Nasional, Siswa SMK Nuris Jember Bawakan Cerita Malin Kundang)
“Jadi mohon pantau terus website kami, sebab semua informasi pendaftaran mulai lembaga SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA Unggulan Nuris dapat dipantau secara online dari rumah. Tak perlu ribet dan takut tak bisa menjalankan protokol kesehatan ketat, kami menyiapkan pelayanan prima melalui internet ini. Semoga bisa membantu menjawab keresahan masyarakat soal PPDB Nuris ini.” imbuhnya.
Bahkan di laman website pesantrennuris.net akan ditampilkan video tutorial pengisian pendaftaran dan formulir online lengkap serta dengan data administrasi yang harus diunggah atau upload. Masyarakat juga bisa pantau semua informasi terkait pendidikan dan kegiatan santri Nuris pada beberapa media online resmi.
Selain website pesantrennuris.net, masyarakat dapat melihat dan membaca informasi melalui laman media online resmi Pesantren Nuris Jember lainnya yakni, akun YouTube Channel Nuris; akun Facebook Pesantren Nuris Jember; akun Instagram @pesantrennuris_jember.[AF.Red]