Mawar Berduri

Penulis: Muhammad Haris Salae*

Kau penguasa yang kuat
Negara yang tak pernah dijajah
Negeri yang penuh kesenian
Berbudaya indah dari zaman silam

Kau hanya berani pada bawahan
Menutupi sejarah kekalahan
Mencuri kesenian orang
Perampas budaya nenek moyang

Negara yang adil
Menggunakan tatanan demokrasi
Dan selalu mendengar suara sipil
Juga membantu segala kesusahannya

(Baca juga: melalui bisikan doa)

Tentang negeri penjajah
Menganeksasi kami dengan konstitusi keji
Mengancam mati sipil Patani
Penipu atas dasar demokrasi palsu

Negara yang kaya, juga bahaya
Negeri yang melapangkan dada, lagi senjata
Membantu antar bangsa
Dengan penuh jiwa

Kau mengekploitasi ekonomi kami
Mendeskriminasi hak Patani
Dengan alasan yang manis
Berluhur kata indah

(Baca juga: anochecer)

Bertopeng mutiara
Berjiwa jajah; Thailand
Kami masih ada
Kami lagi terancam oleh engkau
Dengan tanpa daya
Kami masih ada; Patani

Sumber gambar: mahasiswaindonesia.id

Suaraserakpatani, Maret 2021

*Penulis adalah alumni MA Unggulan Nuris berasal dari Thailand, jurusan PK, lulusan tahun 2021

Related Post