Semoga Bahagia, Dua Alumni Nuris Resmi Ucap Janji Suci

Berjalan Khidmat, Alumni Nuris Gelar Akad Nikah di Masjid Raudatul Muchlisin Jember

Pesantren Nuris- Kabar bahagia datang dari Alumni SMA Nuris Jember dan SMK Nuris Jember lulusan tahun 2017, yang baru saja melangsungkan akad nikah. Keduanya bertemu di Pesantren Nuris Jember dan berjodoh. Mereka adalah Fathur Roziqin dan Siti Maufira.

Duo alumni Nuris ini melangsungkan akad nikah pada tanggal 17 Oktober 2021 lalu di Masjid Raudatul Muchlisin Jember. Fira mengngkapkan, ia dan Fathur dinikahkan oleh pihak KUA Kaliwates karena mereka menumpang nikah di luar kecamatan tempat tinggal mereka.

Rona bahagia terpancar dari wajah keduanya, ketika akad nikah selesai diucapkan. Mereka sangat bersyukur dapat melangsungkan akad nikah di tengah pandemi yang tak kunjung usai ini.

(Baca juga: pemenang lomba ceris kemenag tahun 2019, alumni nuris ini siap bedah bukunya di pesantren nuris jember)

“Alhamdulillah bahagianya luar biasa karena akan menjalankan ibadah yang panjang dan juga bisa hidup bersama-sama,” ungkap Fira.

Ia mengaku mengenal Fathur ketika mereka sama-sama mengenyam pendidikan di Pesantren Nuris Jember, meski sempat terpisah setelah lulus SMA, karena pendidikan masing-masing yang berbeda kampus, mereka akhirnya dipertemukan dalam moment sakral akad nikah.  

“Kalau ditanya apa yang bikin tertarik, saya gak tahu alasannya kenapa, kerena balik lagi menikah itu kan ibadah dan menurut saya untuk menunaikan ibadah itu pastinya dengan kemantepan hati juga. Saya dengan beliau menjalin hubungan dari tahun 2016 sampai sekarang, bertemunya di pesantren. Mungkin dengan kurun waktu yang cukup lama dan saya sedikit banyak sudah mengetahui asal asulnya dan juga kepribadiannya, meskipun kata orang kepribadian seseorang tidak dapat dilihat dari berapa lamanya menjalin hubungan, tapi saya yakin beliau orang yang baik, orang yang bertanggung jawab dalam segala hal dan yang terpenting dapat menyayangi kedua orangtua saya seperti beliau menyayangi kedua orangtua nya,” ungkap Fira.

(Baca juga: sempat galau pilih jurusan, alumni ini mantapkan diri jadi calon guru)

“Harapan saya kepada suami kedepannya, tentunya semoga beliau dapat membimbing saya ke surganya Allah, menjadi sosok kepala keluarga yang bertanggung jawab dalam segala hal apapun itu, dapat menjadi suami siaga terhadap keluarganya dan menjadi pasangan yang selalu menyayangi istrinya sampai kapanpun serta semoga menjadi laki-laki yang memang Allah ciptakan untuk menjaga saya dan keluarga, amin” lanjutnya.

Fira merasa sangat bersyukur bisa berjodoh dengan sesame alumni Nuris, menurutnya hal ini merupakan jalan baginya untuk tetap dapat bersilaturahmi dengan pengasuh.

“Alhamdulillah seneng banget, awalnya gak nyangka kenapa bisa dapat jodoh sesama alumni Nuris. Bersyukur sekali karena seterusnya insyaallah dapat bersilaturahmi dengan Nuris dan saya juga tidak lupa dengan pesan pengasuh “dari Nuris untuk Nuris”. Insyaallah Kyai sangat senang jika santrinya berjodoh,”

Saat ini mereka masih masih menggelar akad nikah saja, namun nantinya mereka berencana menggelar resepsi di kediaman mempelai wanita. “Insyaallah awal bulan depan kami akan menggelar resepsi, mohon doanya ya semoga diberi kelancaran,” ujarnya.

Selamat atas pernikahannya ya, semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah waa rahmah. [Red.Dev]

Nama: Siti Maufira
Alamat: Sumberjati, Silo, Jember
Tempat, tanggal lahir: Jember, 19 Juli 1999
Lembaga: SMA Nuris Jember, 2017

Nama: Fathur Roziqin
Alamat : Gambirono, Bangsalsari, Jember
Tempat, tanggal lahir: Jember, 20 September 1998
Lembaga: SMK Nuris Jember, 2017

Fira Berfoto besama teman-temannya
Related Post