Dari Dokter Gigi ke Beauty Vlogger

Penulis: Deli Annisa Virca*

Siapa yang tidak tahu dengan sosok cantik yang satu ini, ya Tasya Farasya, atau akrab dipanggil Tasya ini merupakan seorang beauty vlogger, yang wajahnya wira-wiri di youtube.

Perjalanan Tasya Farasya meniti kariernya diwarnai banyak tantangan. Berawal dari kecintaannya terhadap dunia kecantikan, totalitas Tasya berbuah manis dan membawanya ke posisi sekarang. Tasya sempat merampungkan studi S1 Kedokteran Gigi di Universitas Trisakti.

(Baca juga: dian pelangi, designer muslimah inspiratif)

Ia merupakan anak dari seorang pengusaha ternama. Yakni putri dari Alawiyah Alatas, pemilik PT Tifar Admanco yang merupakan perusahaan pelatihan dan penyalur tenaga kerja ke negara-negara Timur Tengah. Sejak suaminya meninggal dunia di usia Tasya dan Tasyi masih 3 tahun, Ala Alatas membesarkan ketiga anaknya seorang diri. Tasya memiliki tanggal lahir yang sama dengan semua saudara kandungnya, yakni kakaknya Selvi Alavia, dan saudara kembarnya yakni Tasyi Athasiya, yakni 25 Mei.

Tasya sering mengulas produk-produk kecantikan dari brand lokal hingga internasional, juga dari harga murah hingga mahal. Siapa sangka, dia sempat berada pada masa-masa harus menahan diri untuk membeli produk makeup idamannya.

Dalam salah satu video di akun Youtube pribadinya, Tasya mengaku terbiasa mencari uang sendiri sejak remaja untuk membeli barang yang dia inginkan. Meski ibunya kaya raya, Tasya memilih mencari penghasilan sendiri sebagai makeup artis.

Tasya juga sering menjadi model pemotretan busana dari beberapa brand ternama, salah satunya milik Dian Pelangi.

(Baca juga: maudy ayunda, lulusan S2 stanford university di dua jurusan sekaligus)

Pada 7 September 2021 lalu, Tasya Farasya berhasil merilis brand make up nya sendiri yang ia beri nama Mother Of Pearl (MOP). Nama Mother Of Pearl diambil dari nama asli Tasya Farasya yaitu Lulu Farasya yang berarti mutiara dan kupu-kupu. Sebagai ciri khas brandnya, Tasya Farasya pun menjadikan kupu-kupu bernama Mother Of Pearl sebagai ikon karena kupu-kupu jenis tersebut dirasa lekat dengan nama aslinya.

Ada tiga jenis make up yang ia rilis yakni bedak (powder) dengan nama Microblur Translucent Loose Powder, primer dengan nama Anti Cakey Lock and Smooth Gripping Primer dan conceler dengan nama Cover Age High Coverage Creamy Conceale.

Perjalanan Tasya meniti kesuksesan mengajarkan satu hal penting, bahwa menekuni bidang yang kita cintai, akan memberikan kepuasan tersendiri. Jalannya tentu tidak mudah, namun selama dikerjakan dengan hati tulus maka hasilnya pun sebanding.

Penulis merupakan alumni SMA Nuris Jember

Related Post