Sabet Medali Perunggu Bidang LKTI Tingkat Internasional, Prestasi Menakjubkan SMA Nuris Jember di Ajang ISTEC 2022

Manfaatkan Limbah Pertanian jadi Sumber Energi Ramah Lingkungan, Geliat Pemikiran Santri untuk Bangsa Mandiri Energi

Pesantren Nuris – SMA Nuris Jember patut berbangga atas capaian presasti dua siswanya kali ini. Betapa tidak, pasalnya mereka mampu menaklukkan ajang internasional bidang karya tulis ilmiah dan berhak atas medali perunggu melalui gagasan pemanfaatan limbah pertanian sebagai sumber energi ramah lingkungan pada 15-18 April 2022 kemarin.

Ajang International Science Technology and Engineering Competition atau dikenal dengan ISTEC 2022 ini diselenggarakan oleh  Bandung Creative Society (BCS) pekan lalu. Setelah melalui berbagai proses, tim LKTI (Lomba Karya Tulis Ilmiah) SMA Nuris Jember yang digawangi oleh Alyaa Nur Karimah dan Much. Nidhor Fairuza akhirnya dinobatkan sebagai peserta di babak final.

Karya ilmiah berjudul “Bianca (Baggase, Nicotiana, Cacao, Musa): Synthesis of Bioethanol from Agro-residues in Jember, Indonesia” yang digagas oleh dua siswa jenius SMA Nuris Jember ditampilkan di Bandung dan mampu memukau perhatian segenap peserta serta dewan juri.

(baca juga: Wow, Ini Dia Daftar Nama Siswa SMA Nuris Jember Lolos Masuk PTN Bergengsi Jalur SPAN-PTKIN 2022)

“Ini kan lomba tingkat internasional ya semua pakai bahasa internasional, bahasa Inggris. Kita sebagai santri ya tak harus minder justru harus membuktikan kita mampu show up. Alhamdulillah lomba kemarin berjalan lancar dan kami diganjar bronze medal.” Tutur Alyaa, siswa berprestasi sejak di SMP Nuris Jember ini.

“Ide pembuatan karya ilmiah ini sesuai yang ada di lngkungan kami tinggal. Kita harus memanfaatkan ketersediaan bahan baku yang melimpah dan bermanfaat sebagai sumber energi. Di Jember sangat banyak bahan bekas pertanian seperti coklat, tembakau, dan pisang, ini dapat disintesis penghasil bioetanol sebagai bahan baku biodiesel.” Imbuhnya.

Capaian prestasi internasional ini menambah catatan rekor prestasi lembaga yang dipimpin oleh Gus Robith Qoshidi tersebut dalam rentang tahun pelajaran 2021/2022. Sekaligus menambah catatan bagus prestasi di ajang ISTEC yang juga tahun lalu mampu direngkuh oleh siswa SMA Nuris Jember. Siswa SMA Nuris Jember terus melakukan inovasi melalui kegiatan ekskul KIR untuk menggagas ide inovatif yang bermanfaat untuk global.[AF.Red]

Related Post