Mahasiswa Agroindustri, Alumni Ini Siswa Berprestasi
Pesantren Nuris- Angga Dwija Santoso merupakan alumni SMA Nuris Jember lulusan tahun 2021. Angga dikenal siswa yang cerdas dan berprestasi akademik semasa nyantri di Pesantren Nuris Jember.
Beberapa kali ia berhasil meraih juara di kelasnya, dan selalu masuk dalam 10 besar. Lelaki kelahiran Jember, 29 Agustus 2003 ini setelah lulus dari SMA Nuris Jember memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya di Prodi Manajemen Agroindustri ,Jurusan Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember.
“Alasan saya mengambil jurusan ini karena keluarga saya banyak yang petani, saya ingin memperdalam ilmu pertanian dan industri. Supaya nantinya bisa membantu dalam bidang pertanian modern,” ungkapnya.
Selain aktif kuliah, Angga juga aktif di organisasi olahraga di kampusnya. Ia memiliki motto hidup “Kebiasaan belum tentu benar, tapi yang benar harus di biasakan”
(Baca juga: tertarik-dunia-pertanian-alumni-ini-mantap-kuliah-agribisnis)
Angga berharap kedepannya bisa menjadi manusia yang lebih baik lagi, bercita-cita jadi pengusaha yang sukses di bidang pertanian.
Tak hanya itu ia juga memberikan pesan kepada adik-adik kelasnya di Pesantren Nuris Jember.
“Buat adik-adik santri Nuris, taati aturan pesantren dan ikuti apa kata guru dan jangan mengecewakan mereka,” ujarnya mengakhiri. [Red.Dev]
Nama: Angga Dwija Santoso
Tempat tanggal
lahir: Jember, 29 Agustus 2003
Alamat: RT 002/RW 006 Dusun
Karang Kebun Desa Gunung Malang Kec. Sumberjambe Kabupaten Jember
Lembaga: SMA Nuris Jember
lulusan tahun 2021
Kuliah: Prodi Manajemen
Agroindustri ,Jurusan Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember