Sempat Alami Kegagalan, Akhirnya Bangkit dan Optimis dalam Belajar di Kota Pendidikan, Yogyakarta
Pesantren Nuris – Meski sering juara di bidang Fisika, tak membuat alumni Nuris ini mudah menggapai impian masuk kuliah di kampus yang diharapkan. Justru, ia memandang sebagai seni menjalani kehidupan dan menjadikannya sebagai pelajaran berharga. Terbukti, ia mampu menembus kampus impian di Tanah Yogyakarta, pada Jurusan Teknik Industri.
Ahmad Wahid Al Halim, nama lengkap lulusan MA Unggulan Nuris, Jurusan IPA, tahun 2023 ini. Setamat dari lembaga yang dipimpin oleh Ning Balqis Al Humairo tersebut, ia mantap memilih jurusan Teknik Industri sebagai pilihan utamanya dalam studi sarjana meski harus menjalani berbagai ganjalan dan kegagalan.
Status sebagai salah satu pelajar yang cerdas tak serta merta membuatnya mudah masuk kampus dan jurusan impiannya. Mulai jalur undangan, hingga jalur tes nasional, tetap saja tak membuahkan hasil maksimal. Akhirnya, Ahid, sapaan akrabnya, bisa menembus ketatnya persaingan masuk jurusan Teknik Industri di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta via jalur mandiri.
(baca juga: Kuliah di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Gapai Cita jadi Pengacara Profesional)
“Bagi saya jurusan teknik industri punya prospek yang luas dan banyak dibutuhkan di masa depan. Sempat ingin kuliah di ITS Surabaya pada jurusan tersebut tetapi kurang beruntung. Alhamdulillah, setelah berjuang berkali-kali ikut seleksi hingga akhirnya saya bisa lolos di kampus impian saya juga di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.” Tuturnya.
Pemuda kelahiran Jember, 18 September 2004 ini mengaku sangat bersyukur akhirnya mencapai apa yang diinginkan. Meski harus tertatih, ia menyadari bahwa setiap perjuangan memang tak mudah. Ia juga berharap dapat menjalani studi sarjana dengan lancar, fokus, dan sukses berkarier di masa depan.
Selama di Pesantren Nuris Jember, lelaki asal Dusun Cempaka, Desa Pakis, Kecamatan Panti, Kabupaten Jember juga dikenal sebagai santri yang gercep dalam bertugas. Tak heran, ia diamanahi berbagai tugas pesantren baik secara administratif maupun dalam pengajaran. Kendati demikian, ia tetap mampu berprestasi sebagai jawara bidang fisika.[AF.Red]
Nama : Ahmad Wahid Al Halim
Ttl : Jember, 18 September 2004
Alamat : Dusun Cempaka, Desa Pakis, Kecamatan Panti, Kabupaten Jember
Lembaga : MA Unggulan Nuris, Jurusan IPA, tahun 2023
Kuliah : UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Jurusan Teknik Industri