Berada di Kelas Takhassus Kitab Kuning, Semakin Permudah Belajar Bahasa Arab
Pesantren Nuris – Tampil maksimal melalui video pidato bahasa Arab yang diunggah di media sosial instagram, santri Nuris Jember atas nama M. Fathur Rohman mampu merengkuh piala juara ketiga di ajang nasional Sharia Fest Day 6th tahun 2024 pada 22 April 2024 kemarin.
Perlombaan secara daring ini dilaksanakan sejak 25 Maret 2024 oleh Prodi Hukum Keluarga FIAII Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta tersebut terbilang kompetitif dan sengit. Pasalnya, banyak peserta dari berbagai madrasah yang turut serta melalui kiriman video yang terunggah di akun instagram.
(baca juga: Lolos Seleksi Paskibra Kabupaten dan Wakili Jember ke Tingkat Provinsi, Prestasi Kebanggaan MA Unggulan Nuris)
Siswa yang kini duduk di kelas X A MA Unggulan Nuris Jember menyatakan, “Alhamdulillah senang sekali saat tahu pengumuman kemarin saya dapat juara 3. Yang ikut banyak sekali apalagi juga ada penilaian teknis menyukai dan komentar. Saya khawatir dapat dukungan sedikit. Tetapi ternyata tak banyak pengaruh, dan saya tetap dapat juara 3.”
“Bagi saya ikut lomba itu bagian dari melatih mental kompetitif dan meningkatkan semangat belajar. Beruntungnya saya kan berada di kelas takhassus kitab kuning, jadi pelajaran bahasa Arab itu sangat intens. Bahkan sejak di MTs Unggulan Nuris saya juga banyak mendapat pengetahuan soal itu.” Ungkapnya.
Dia berharap semakin meningkatkan kemampuan belajarnya terutama dalam lughoh bahasa Arab. Santri ini juga memang dikenal disiplin dan kerap menambah waktu latihan melalui ekskul bahasa Arab di MA Unggulan Nuris. Tak heran, ia bersama teman-teman lainnya kerap meraih piala di berbagai ajang perlombaan baik daring maupun secara langsung.[AF.Red]