Jadi Santri Kekinian dan Serbabisa, Siap Melejit dan Berdedikasi untuk Bangsa
Pesantren Nuris – Dua siswa MA Unggulan Nuris ini semakin bikin bangga dengan capaian prestasi yang luar biasa. Bagaimana tidak, mereka memborong 2 piala tingkat nasional pada cabang lomba English Speech dan English Desain Poster usai bersaing dengan ratusan peserta lomba lainnya.
Mereka adalah Nur Syamila Bahiah yang sukses meraih juara 2 English Speech Competition dan Najwan Abian Faros sebagai pemenang juara 1 English Desain Poster Competition. Kedua siswa bertalenta dahsyat ini memenangkan lomba tersebut dalam ajang English Student Olympic 2024 yang dilaksanakan oleh Hima Prodi Bahasa Inggris (Esa Progesio) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada 25 Mei 2024 kemarin.
Siswa yang duduk di kelas X C MA Unggulan Nuris, Nur Syamila Bahiah menuturkan, “Alhamdulillah setelah tampil tadi lega bisa tampil lepas. Akhirnya bisa kembali menang dalam lomba ini bersama teman saya dari SMA Nuris Jember.”
“Dalam pidato lomba ini saya membahas soal bagaimana membangun toleransi dengan berbahasa yang santun. Kemampuan berkomunikasi yang baik juga menjadi bagian adab yang harus diamalkan agar terhindar dari gesekan atau pertikaian. Sebagai santri harus mampu membangun hal ini agar bisa menjadi agen perubahan generasi yang bagus di masa depan.” Tambahnya.
Sementara itu, karya poster yang dibuat oleh Najwan, siswa yang duduk di kelas X B MA Unggulan Nuris tersebut menjadi bahan perhatian dewan juri. Pasalnya, selain model desain dan proporsi gambar yang menarik, pesan dalam poster berbahasa Inggris tersebut sangat global dan aplikatif.
“Ya berkat arahan guru dan gagasan saya sendiri akhirnya bisa membuat poster tentang peran bahasa terutama bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar internasional yang dapat menghubungkan antarbuadaya dan bangsa. Melalui bahasa kita bisa saling mengenal dan berinteraksi satu sama lain. Alhamdulillah dinyatakan sebagai juara 1.” Ungkap Najwan.
Ning Balqis Al Humairo, selaku Kepala MA Unggulan Nuris mengapresiasi atas capaian prestasi anak didiknya. “Selamat untuk Nur Syamila dan Najwan Abian atas prestasinya semoga membawa keberkahan dan pastinya bikin kami bangga. Santri di masa kini harus banyak belajar apa saja sebab kesempatan yang sangat luas bagi mereka untuk berperan membangun bangsa.”[AF.Red]