Nuris – Rizki Dwi Utami dan Melynda Eka Agustin, siswa kelas XI TKJ, berhasil lolos babak final dan meraih juara 3 dari 25 peserta terbaik dalam ajang lomba KTI (KARYA TULIS ILMIAH) tingkat Nasional di Al – Amien Prenduan, Sumenep (29/10).
(Baca juga: Ini Dia…!!! Bocah Pecinta Kitab 5 Tahun)
Tim yang didampingi oleh Ustadzah Rahmi ini berhasil lolos babak final setelah melewati tahap seleksi yang diikuti ratusan pelajar seluruh Indonesia. Awalnya mereka tidak menyangka bisa mengalahkan dua tim dari Bogor dan Malang yang menurut mereka lawan paling kuat. Padahal persiapan mereka hanya sepuluh hari. Ditambah waktu mereka yang tersita untuk praktek di tempat PSG mereka masing-masing.
Akhirnya, subtema karya: ”Membangun Kesadaran Cinta Lingkungan di Kalangan Generasi Muda Indonesia,” menarik mereka untuk membuat karya TAS PINTAR BERBASIS BAS-W (Bank Sampah Wisata) yang terbuat dari limbah anorganik. Tas ini dibuat dari sisa banner yang sudah tidak dipakai, kemudian didesain agar tampil unik, menarik dan bermanfaat. TAS PINTAR BEBBASIS BAS-W (Bank Sampah Wisata) dimanfaatkan bagi wisatawan atau pengunjung.
Dengan adanya tas ini diharapkan penduduk yang berada di sekitar tempat wisata, terutama para wisatawan lokal maupun manca negara yang sedang berkunjung ke tempat wisata, tidak membuang sampah sembarangan. “Keuntungannya, sampah yang telah terkumpul nantinya bisa ditabung atau ditukar ke BAS-W dan bisa mendapatkan uang atau souvenir dari BAS-W,” ungkap Melynda, selaku ketua tim. (MIL/KOY/RED)