Home of Educations, SMP Nuris Jember, Tingkatkan Prestasi dan Peminatan Keterampilan

Pesantren Nuris – Pembinaan ekstrakurikuler sains dan nonsains SMP Nuris Jember semakin hari semakin intens. Terbukti dengan capaian prestasi SMP Nuris Jember yang kian hari semakin bertambah. Baru-baru ini saja, siswa SMP Nuris Jember berhasil menangkan olimpiade tingkat dasar se-Kabupaten Jember. Selain itu, siswa sekolah tersebut juga pernah menjuarai lomba fashion islami tingkat Jawa Timur.

Pengelolahan ekstrakurikuler sains dan nonsains SMP Nuris Jember memang luar biasa. Siswa diberi pembinaan sesuai dengan bidangnya masing-masing. Siswa yang berbakat di bidang sains diwadahi oleh Madrasah Sains (M-Sains), siswa yang berbakat di bidang bahasa Inggris dan Arab diwadahi di bidang ekstrakurikuler bahasa, sedangkan siswa yang berbakat di bidang selain sains dan bahasa diwadahi di ekstrakurikuler non sains yang meliputi Pramuka, jurnalistik, dan lain-lain.

(Baca juga: Update Prestasi SMA Nuris Jember, dari Olimpiade Kabupaten hingga Robotika Nasional)

Peningkatan prestasi SMP Nuris Jember, memang linier dengan pengelolahan ekstrakurikulernya. Esktrakurikulernya dijadwalkan dengan baik, sehingga bisa terlaksana dengan tertib dan disiplin. Enam belas ekstrakurikuler non sains bisa diikuti oleh siswa SMP Nuris sesuai dengan bakat mereka. Sedangkan di ekstrakurikuler nonsains terdapat tujuah bidang yang bisa mereka ikuti.

Puluhan prestasi yang diraih sekarang, bukan menjadi kebanggaan sesaat. Pihak SMP Nuris Jember akan semakin meningkatkan pengelolahan keseluruhan ekstrakurikurikuler baik sains, nonsains, maupun bahasa untuk semakin berprestasi. “Kami akan terus meningkatkan kualitas ekstrakurikuler dan pembelajaran di sekolah sehingga SMP Nuris Jember semakin berprestasi,” tutur Gus Rahmat kepala SMP Nuris Jember.

(Baca juga: Madrasah Hebat Berprestasi Luar Biasa, Ini Dia Capaian MA Unggulan Nuris)

“Bangga sekali menjadi siswa SMP Nuris Jember, semua bakat yang dimiliki bisa tersalurkan. Selain itu, kita juga dibina secara intensif sehingga berhasil tampil sebagai juara ketika lomba dan membanggakan nama SMP Nuris Jember,” ujar salah satu siswa SMP Nuris Jember. (Red/Yuv)

Related Post