Tips Cepat Memahami Pelajaran yang Disampaikan Guru

Assalamualaikum. Gimana kabarnya Guys, sehat bukan? Semoga tetap sehat selalu ya Guys. Guys sebagai seorang pelajar, tentunya kalian pernah bosan ketika mengikuti pembelajaran di kelas bersama Bapak dan Ibu Guru kalian. Apalagi jika dalam satu hari pelajaran penuh, pasti bakalan pusing kan? Alhasil kalian susah memahami materi yang disampaikan oleh Bapak dan Ibu Guru.  Nah, kami santri Nuris punya tips jitu untuk cepat memahami pelajaran yang disampaikan guru. Yuk Guys intip tips cepat memahami pelajaran yang disampaikan guru ala santri Nuris.

Catatlah pokok-pokok atau inti dari pembahasan. Guys setiap kali Bapak atau Ibu Guru kalian menjelaskan suatu materi, catatlah pokok-pokok informasinya saja. Catatlah menggunakan bahasa kalian sendiri sehingga lebih mudah kalian pahami. Selain itu, sewaktu-waktu ditunjuk oleh guru di kelas kita bisa langsung menjawab Guys karena sudah punya modal. Hehehe. Bukan usaha aja Guys yang perlu modal.

(baca juga: Tips Cara Bijak Mewujukan Impian Ala Santri Nuris)

Duduklah di bangku paling depan. Guys pilihlah tempat duduk yang paling depan, agar kalian tidak ngantuk dan dapat mendengar dengan baik saat Bapak atau Ibu Guru menjelaskan, sehingga hal yang beliau sampaikan dapat terekam dengan jelas dalam otak kalian.

Cobalah minta penjelasan pada teman. Guys ketika kalian susah memahami penjelasan dari Bapak atau Ibu Guru, jangan diam saja yach, karena malu bertanya sesat di jalan. Caranya bertanyalah kepada teman kalian yang menurutmu pandai dan paham dengan penjelasan Bapak dan Ibu Guru. Jika kita ada niatan untuk bisa, pasti kita akan berusaha mewujudkannya.

(baca juga: Tips Cara Kilat Menghafal Alquran dan Pelajaran Ala Santri Nuris)

Nah, itu dia Guys tips cepat memahami pelajaran yang disampaikan guru di kelas. Jangan lupa dicoba yach. Selamat mencoba dan nantikan tips-tips kami berikutnya… Bye. (Red/Alfin)

 

 

 

Related Post