Penulis: M. Qorib Hamdani*
Dalam kehidupan sehari-hari kita tak akan luput dari berbagai kegiatan berorganisasi, baik di lingungan sekolah maupun di luar sekolah, banyak sekali himpunan atau organisasi yang didirikan seperti OSIS, Pramuka, Paskibra, jurnalistik dan lain-lain. Organisasi tak hanya ada pada lingkup sekolah, akan tetapi dunia luar juga ada beberapa organisasi seperti FPI, NU, MUI dan lain-lain. Semua organisasi memanglah baik, guna menjadikan wadah kolaborasi berpikir untuk mencapai sebuah tujuan tertentu.
Lalu apa sebenarnya definisi organisasi? Organisasi adalah himpunan dari beberapa orang yang memiliki tujuan yang sama. Menumpahkan semua argumen dalam organisasi akan menunjukkan atau menghasilkan beberapa pendapat yang mungkin bisa untuk dijadikan kesepakatan, karena dalam sebuah organisasi seseorang dituntut untuk ikut andil menyumbang argumen.
(Baca juga: Moralitas Dalam Arus globalisasi)
Banyak manfaat yang bisa kita peroleh dalam mengikuti organisasi, diantaranya:
Pertama, melatih kepemimpinan. Di dalam organisasi pasti tak luput dari yang namanya pemimpin atau ketua yang mengatur masalah-masalah dalam organisasi itu sendiri. Sebuah organisasi jika tidak ada yang mengatur, tentunya akan berantakan dan juga tidak bisa sampai pada tujuan yang diinginkan.
Kedua, tampil lebih percaya diri. Seseorang yang ikut pada organisasi akan dilatih untuk percaya diri, salah satunya dengan mengemukakan argumen, entah argumen itu akan ditolak atau diterima, karena di dalam organisasi butuh argumen dari setiap orang untuk dimusyawarahkan lalu diambil yang terbaik dan menjadi kesepakatan.
Ketiga, mudah dalam berorganisasi. Berbisnis untuk mendapatkan goceh sangatlah mudah dengan mengikuti organisasi, karena organisasi melatih diri kita untuk bermusyawarah dan merangkul sesama. Dengan rangkulan yang baik, maka orang yang akan diajak berbisnis dengan kita akan lebih senang untuk diajak bekerja sama.
Keempat, problem solving. Sebuah masalah akan selalu ada dalam sebuah organisasi. Jika kita sudah bepengalaman dalam organisasi mestinya masalah yang ada pada organisasi akan cepat dan mudah untuk dipecahkan, karena adanya beberapa orang yang akan mempunyai ide pada masalah tertentu.
(Baca juga: Percayalah, Menghafal Itu Mudah)
Kelima, mengasah kepedulian sosial. Kita ini adalah mahluk sosial yang masih membutuhkan seseorang. Organisasi mengajarkan kita untuk saling perhatian atau peduli antar sesama, salah satunya dengan saling membantu.
Keenam, public speaking. Public speaking adalah berbicara di depan umum, seperti halnya dalam organisasi yang biasanya digunakan untuk wadah bebrbicara dengan lancar di depan umum.
Ketujuh, networking. Bekal yang kita peroleh dalam organisasi yang berguna untuk masyarakat salah satunya networking atau bisa disebut dengan berkomunikasi dengan satu sama lain. Seringnya kita dalam berkomunikasi akan menjadikan kita dengan mudahnya untuk berbaur dengan masyarakat.
Itulah beberapa pembahasan mengenai organisasi yang akan menjadikan kita sebagai bekal untuk kehidupan sehari-hari. Jadi dapat kita simpulkan bahwa organisasi memiliki peran penting untuk kita terjun dalam masyarakat. Dengan mengikuti organisasi, kita dimudahkan untuk berkecipung dengan dunia luar. Semoga bermanfaat.
Penulis merupakan siswa kelas XI PK A MA Unggulan Nuris yang aktif di ekstrakurikuler jurnalistik.