Lulusan Teknik Elektro Universitas Guilin China, Alumni Nuris ini Keren Banget Lho

Termotivasi dengan Kemajuan Teknologi di China, Ingin Jadi Bagian SDM Unggul Bangsa Indonesia

Pesantren Nuris – Kabar membanggakan datang dari alumni Nuris yang satu ini. Betapa tidak, usahanya melanjutkan studi sampai ke negeri tembok raksasa, China, tercapai dan mampu lulus dengan predikat membanggakan dalam waktu yang terbilang cepat. Bahkan jurusan kuliahnya pun bukan ecek-ecek yakni teknik elektro, keren banget kan? Yuk kepoin dong profilnya!!!

Barangkali teman seangkatan di SMA Nuris Jember, jurusan IPA, lulusan tahun 2017 masih ingat dengan nama Irfan Maulana Ahsan? Yaps, lelaki ini lah yang sudah turut membanggakan almamater Pesantren Nuris Jember dengan kiprah dan keberaniannya ambil studi diploma jurusan teknik elektro di salah satu negeri adidaya bidang teknologi seperti China atau dikenal dengan nama Tiongkok ini.

Pemuda kelahiran Banyuwangi, 12 Februari 1998 tersebut resmi dinyatakan lulus oleh pihak kampusnya, Guilin University, Cabang Kota Beihai, pada awal bulan Juli 2020 ini. Konon, terkonfirmasi dari pihak kampus bahwa pelaksanaan wisuda akan dilaksanakan pada tanggal 28 Juli 2020. Memasuki masa kenormalan baru usai dilanda pandemi covid-19 yang merambah dunia, khususnya di China, kini aktivitas kampus mulai segera dilaksanakan.

(baca juga: Sekokoh Tembok Raksasa China, Arofatul Uqufa Kejar Mimpi Kuliah ke Jinan University, Guangzhou)

“Bersyukur sekali bisa menuntaskan kuiah di China ini. Memang motivasi saya kuliah sampai ke China ini karena produk teknologi China sangat bersaing dengan negara-negara maju lainnya. Dalam keseharian kita yang di masa modern ini tak terlepas dari teknologi sehingga bagi saya sangat perlu untuk menggali pengalaman dan pengetahuan soal teknik eletro ini.” ujar santri yang hobi olahraga badminton ini.

Dia juga menuturkan, “Terima kasih atas doa dan dukungan guru-guru di SMA Nuris Jember sebab karena berkat bimbingan semuanya sehingga cita-cita saya untuk studi lanjut di China ini tercapai. Semoga membawa ilmu yang barokah dan bermanfaat.”

Di China, Irfan, sapaan akrab pemuda tampan ini, tidak hanya kuliah saja, tetapi juga sambil bekerja di salah satu perusahaan elektronik ternama di Kota Beihai, Beihai Sixwo Electronic Co. Ltd. Bekerja sebagai teknisi di perusahaan tersebut merupakan tantangan tersendiri bagi Irfan dalam mengatur waktu belajar dan profesionalisme pekerjaannya.

(baca juga: Usai Naik Pelaminan, Nur Izzatul Maulidah Lanjut Doktoral Berbeasiswa di Taiwan)

Meski sebagai mahasiswa, dalam sebuah perusahaan di China semua perlakuan pegawai disamakan dengan yang memang murni bekerja. Pengalaman Irfan mengabdi sebagai anggota tim Pasus (Pasukan Khusus) Pesantren Nuris Jember membuatnya terbiasa mengatur waktu dimana saat sekolah, mengaji, dan membantu acara kepesantrenan dan majelis pengasuh.

“Usai wisuda pada akhir bulan Juli nanti, saya ingin pulang ke Indonesia. Melepas rindu sama orangtua, teman, dan insya Allah ingin sowan ke kiai dan pengasuh Pesantren Nuris Jember.” Imbuhnya.[AF.Red]

Nama                    : Irfan Maulana Ahsan

Lembaga              : SMA Nuris Jember, jurusan IPA, lulus tahun 2017

Kuliah                   : Universitas Guilin China, Diploma 3 Teknik Elektro

Irfan berfoto di kampusnya, Universitas Guilin, China
Foto Irfan Maulana Ahsan Ketika Wisuda
Related Post