Calon Perbankan, Alumni Ini Rela Jauh Keluarga Demi Mimpinya

Uni: Teman Saya di Pesantren, Adalah Keluarga Baru Saya

Pesantren Nuris- Uly Aunil Asyura atau yang biasa akrab dipanggil Uni ini merupakan alumni SMA Nuris Jember lulusan tahun 2021. Gadis manis kelahiran Purbalingga, 13 Maret 2003 ini dikenal dengan siswa yang rajin dan humble dalam berteman.

Jauh dari keluarga selama nyantri di Pesantren Nuris Jember membuatnya memiliki banyak pengalaman berharga, tak hanya itu teman-teman yang ia miliki di Pesantren Nuris Jember menjadikannya merasa menemukan keluarganya yang baru. “Ahamdulillah saya bersyukur, selama nyantri di sini membuat saya mendapatkan banyak pembelajaran dan pengalaman serta berbagai mempunyai banyak teman,” ungkapnya.

(Baca juga: suka-ekonomi-alumni-ini-mantap-kuliah-perbankan)

Gadis asal Mergasana, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga Jawa tengah ini kini telah menjadi mahasiswa di jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Khas Jember.

“Alasan saya mengambil jurusan ini, selain karena suka, karena saya ingin nantinya bisa bekerja dan berkarir di Bank,” ujarnya.

“Saya juga berharap kedepannya dapat mengamalkan ilmu yang saya dapat dan mencapai cita-cita yang saya inginkan, saya yakin ketika orang lain bisa melakukan, saya juga pasti bisa,” lanjutnya.

Tak hanya itu, Uni juga memberikan pesan untuk adik-adik santri di Pesantren Nuris Jember.

“Untuk adik-adik, nakal boleh tapi jika waktunya belajar maka belajarlah, jangan sia-siakan waktu belajarmu karena waktu sungguh sangat mahal,” ungkapnya. [Red.Dev]

Nama: Uly Aunil Asyura
Tempat, tanggal lahir:
Purbalingga 13 Maret 2003
Alamat:
Mergasana, Kertanegara, Purbalingga Jawa tengah
Lembaga: SMA Nuris Jember, 2021
Kuliah: S1 jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Khas Jember

Related Post