Tips Merapikan Baju Kusut Tanpa Disetrika

Penulis : Mey Nur Afni*

Assalamualaikum sahabat santri, kali ini kita akan membagikan tips merapikan baju kusut tanpa disetrika. Siapa sih yang gak mau tampil dengan pakaian yang rapi? Tapi kalian malas untuk mnyetrika karena didepan setrikaan lama lama akan panas dan membuat badan menjadi pegal-pegal. Tenang tak perlu risau berikut saya akan membagikan tips merapikan baju kusut tanpa harus disetrika.  Nah untuk itu mari kita simak tips berikut!

(Baca juga:tips tingkatkan tinggi badan secara alami)

Pertama, kibas-baskan baju saat akan dijemur. Mengibas ngibaskan pakaian saat akan dijemur dapat mengurangi lipatan pada baju

Kedua, gunakan gantungan untuk menjemur baju.  Panas matahari dapat membantu serat kain memuai ke bentuk semula. Maka menjemur dengan gantungan adalah yang paling tepat.

Ketiga, menggunkan panci panas. Gunakan panci panas selayaknya kalian menggunakan setrika. Penggunaan panci panas lebih efektif karena uap rebusan air sebelumnya bisa menghilangkan kusut dipakaian.

Keempat, semprotkan cairan cuka putih. Selain menjadi bahan masakan, cuka juga bisa menghilangkan kusut pada pakain. Caranya yaitu dengan mencampurkan cuka dan air dengan perbandingan 1:3 lalu semprotkan pada pakaian dan biarkan mengering.

(Baca juga: kulitmu kusam yuk simak tips berikut)

Kelima, menggunakan handuk basah. caranya yaitu dengan meletakkan pakaian diatas lantai atau meja. Tutup pakain yang kusut dengan handuk. lalu tekan dengan tangan . apabila sudah rapi angkat dan keruingkan pakaian tersebut.

Nah itulah beberapa tips dari kami, semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Sumber gambar: fimale.com

Penulis merupakan siswa kelas XI TKJ B SMK Nuris Jember yang aktif di ekstrakurikuler jurnalistik

Related Post