SMP Nuris Jember Makin Eksis dengan Gemilang Pretasi

Pesantren Nuris– Tak kalah saing dengan sekolah menengah pertama lainnya, SMP Nuris Jember semakin dibanjiri dengan prestasi karena raihan prestasinya. Di bulan Februari ini, SMP Nuris Jember berhasil kantongi tujuh piala. Ketujuh piala tersebut berasal ektrakuriler sains dan non sains yang sedang dikembangkan sekolah tersebut.

Di bulan Februari prestasi SMP Nuris Jember berhasil dapatkan 3 piala prestasi di bidang sains. Rinciannya adalah juara 2 Olimpiade MIPA Tingkat Kabupaten di MA Wahid Hasyim Balung Jember atas nama Sheilla Ramadhania, juara Harapan 2 Olimpiade Bahasa Inggris Tingkat Kabupaten di MA Wahid Hasyim Jember atas nama Ibra Fajri Mulky Abdillah, dan juara 3 Olimpiade Tingkat Dasar Tingkat Kabupaten di SMK Al Qodiri Jember atas nama Deli Annisa Virca.

(baca juga: Apel Pagi Guru SMP Nuris Jember, Program Kedisiplinan Tingkatkan Keteladanan Akhlak)

Sedangkan di bidang nonsains, SMP Nuris Jember berhasil kantongi 4 piala di antaranya juara 1 Lagu Islami Putri Tingkat Kabupaten di MA Wahid Hasyim Balung Jember atas nama Awalia Ramadhani Cahya Putri, Juara 2 Baca Puisi Putri Tingkat Kabupaten di MA Wahid Hasyim Balung Jember atas nama Arina Marifatul, dan juara 3 Puisi Tingkat Kabupaten di SMK Al Qodiri Jember atas nama Arina Makrifatul, serta  juara 3 Fashion Islami Tingkat Kabupaten di SMK Al Qodiri Jember atas nama Yumanda Destriana Magfiroh.

(baca juga : Prestasi SMP NURIS JEMBER)

”Bangga sekali dengan capaian siswa SMP Nuris Jember. Di bulan Februari ini mereka sudah berhasil kumpulkan 7 piala yang terdiri dari 3 piala dari bidang sains dan 4 piala dari bidang nonsains. Kami tidak boleh lengah, kami akan selalu berusaha melakukan yang terbaik sehingga SMP Nuris Jember selalu kaya dengan prestasi, ” tutur Gus Rahmat kepala SMP Nuris Jember. (Red/Yuv)

 

 

Related Post