Datangkan Tentor dari China, Santri Nuris Siap Kuliah ke Negeri Tirai Bambu
Pesantren Nuris – Dua santri Pesantren Nuris Jember, Irfan Maulana Ahsan dan Abdul Wahab, berencana melanjutkan studi sarjana di Guilin University, China. Demi memuluskan niat besar itu, Kepala Humas Yayasan Nurul Islam (Nuris) Jember, Gus Abdurrahman Fathoni, SH., M.Si mendatangkan pembina langsung dari China, Mr. Xiaopeng (25/02).
Sebagai persyaratan menempuh studi sarjana ke negara Tiongkok tersebut, Irfan Maulana Ahsan dan Abdul Wahab, siswa kelas XII IPA SMA Nuris Jember tersebut harus mampu berbahasa Mandarin. Untuk itu, mereka akan mendapatkan karantina khusus bahasa Mandarin yang dimulai bulan April hingga September 2017.
(Baca juga: Si Mata Sipit Sedih Tinggalkan Nuris )
Kemarin malam Ahad (25/2), Mr. Xiaopeng hadir di kediaman Gus Abduh, bersama Pak Didik, Wakil Kurikulum Kepala SMA Nurul Jadid, Paiton Probolinggo untuk mengonfirmasi rencana karantina dan persiapan kuliah ke Guilin University, China.
“Kami sengaja berkerja sama dengan Pesantren Nurul Jadid yang sudah punya alumni kuliah di China. Harapannya, anak didik kami juga bisa kuliah ke sana. Meski sebenarnya kami sudah memiliki alumni yang kuliah berbeasiswa di Taiwan.” Kata Gus Abduh.
“Demi meningkatkan persiapan anak didik kami untuk kuliah ke negeri China, mereka setelah melaksanakan Ujian Nasional akan diintensifkan belajar bahasa dan tulisan Mandarin. Sehingga mereka dengan mudah berkomunikasi dan belajar di sana. China adalah negara yang disebut dalam hadits Rasulullah SAW, semoga mereka mampu mendapat syafaatn dan kemudahan meraih cita-citanya.” Tambahnya.
Pelajar SMA Nuris Jember yang beruntung mendapatkan kesempatan kuliah ke negeri Tiongkok ini menyebutkan, “Saya dan Wahab akan melanjutkan studi ke jurusan Teknik Elektro di kampus Guilin. Kuliah di sana sangat murah biayanya ketimbang di Indonesia, dan peluang beasiswa juga melimpah. Kami sangat tertarik kuliah di sana yang dikenal sebagai negara maju dalam teknologi dan lain-lain.” Ungkap Irfan.
(Baca juga: Wakil Gubernur Jatim dan Bupati Jember Launching Mobil Golf (MORIS) Karya Santri Nuris )
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pesantren Nuris Jember yang selalu mendukung kami untuk kuliah di kampus favorit dan bergengsi tersebut. Semoga cita-cita kami tercapai dan mampu membawa nama baik Nuris hingga kancah Internasional. Amin.” Tutur Irfan.[AF.Red]