Hari Amal Bakti Kemenag 2017, MTs Unggulan Nuris Rebut Juara 2 MTQ
Pesantren Nuris – M. Raihan Salim sukses merebut juara 2 MTQ (Musabaqoh Tilawatil Quran) yang diselenggarakan oleh Kemenag (Kementerian Agama) Kabupaten Jember (29/10/2017). Dalam rangka HAB (Hari Amal Bakti) yang ke-72, lomba MTQ ini diikuti oleh segenap MTs yang mewakili lokasi kecamatan masing-masing.
Setiap kecamatan dibatasi 2 delegasi yang terdiri atas 1 putra dan 1 putri. Delegasi MTQ wajib mendapat rekom dari pengawas MTs masing-masing. Kebetulan MTs Unggulan Nuris mendapat kesempatan mendelegasikan putra dan putrinya di ajang tersebut mewakili Kecamatan Sumbersari. Selain M. Raihan Salim, ada pula Maulida Maghfiroh.
(baca juga: Tergolong Junior, Regu Pramuka MTs Unggulan Nuris Borong Piala Dalam Ajang Lopsster)
Qiroah MTs Unggulan Nuris putra atau putri mampu bersaing dengan 18 peserta dari 9 kecamatan yang terlibat. M. Raihan Salim meraih juara 2, sedangkan Maulida Maghfiroh meraih Harapan 1.
Juara MTQ putra lainnya diraih oleh Ahmad Mutawalli Maulana D. (Juara 1, Kecamatan Kaliwates), Ahmad Jauhari Maksum (Juara 3, Kecamatan Umbulsari). Kategori putri yakni, Wilda Fajriyatus Saadah Z (juara 1, Kecamatan Patrang), Makinatul Aminah (juara 2, Kecamatan Kaliwates), dan Liestin Nur Kholiza (juara 3, Kecamatan Kencong).
(baca juga: Presentasi Jempolan, Siswa MTs Unggulan Nuris Rebut Piala Perpusda 2017)
Ajang ini cukup bergengsi sebab, Kemenag Kabupaten Jember berupaya mencari bakat MTQ untuk pembinaan jangka panjang dalam meningkatkan prestasi qiroah. Bahkan, Kemenag Kabupaten Jember menyiapkan pembinaan intensif bagi 6 peserta terbaik baik kategori putra maupun putri.
“Ini prestasi yang cukup membanggakan. Kami selalu berupaya meningkatkan bakat dan minat anak-anak di semua bidang yang mereka minati. Bahkan tak segan kami mendatangkan Pembina yang berprestasi seperti Ustad Hanan. Beliau Pembina MTQ Kabupaten Jember tersohor. Semoga Nuris selalu Berjaya.” Ungkap Ning Lidia, wakil kepala MTs Unggulan Nuris.[AF.Red]