Ini Dia Pemenang Hadrah Al Banjari dan Khitobah dalam Pekan Dizkro Maulidir Rosul 1439 H
Pesantren Nuris – Sejak hari Senin lalu, acara Dzikro Maulidir Rosul 1439 H dibuka oleh Ustad Hosaini, Koordinator Kesiswaan Nuris, kemarin Kamis (14/12/2017) telah sampai di puncak acara. Berbagai lomba dan pertunjukan kreativitas siswa telah dipertontonkan. Perlombaan khitobah dan hadrah Al Banjari telah diumumkan pemenangnya.
Pemenang khitobah yang telah diikuti oleh 10 peserta dari perwakilan 5 lembaga seperti SMP, MTs, SMA, SMK, dan MA Unggulan Nuris telah diumumkan Dewan Juri melalui koordinator panitia yakni, Suharto. Lomba khitobah ini melalui proses penyisihan dan final. Dari 10 peserta terjaring 5 peserta terbaik untuk merebutkan juara.
(baca juga: Sains Competition SMP Nuris Jember, Mencetak Generasi Saintis Berwawasan Aswaja)
Melalui 5 kriteria penilaian seperti, isi khitobah, pelafalan, intonasi, volume suara, dan ekspresi akhirnya diputuskan penampil terbaik. Mereka adalah M. Ikhlasul AK (MA Unggulan Nuris) peraih juara 1, M. Ilyas (MA Unggulan Nuris) peraih juara 2, Nanda Ayu (SMP Nuris Jember) peraih juara 3, Bramansyah Dicky (SMA Nuris Jember) peraih harapan 1, dan Risky Dwi Utami (SMK Nuris Jember) peraih harapan 2.
Sedangkan peraih juara lomba hadrah Al Banjari yakni, SMK Nuris Jember sebagai juara 1, MA Unggulan Nuris sebagai juara 2, SMP Nuris Jember sebagai juara 3, SMA Nuris Jember sebagai harapan 1, dan MTs Unggulan Nuris sebagai harapan 2. Tim juara ini terpilih dengan kriteria penilaian yang ketat seperti, karakter Al Banjari, suara vokal, kekompakan, dan kreativitas hadrah.
(baca juga: Tak Kalah Meriah dengan JFC, Daltim Fashion Carnaval, Usung Tema Kreasi Busana dari Bahan Bekas)
“Siapa pun pemenangnya patut disyukuri dan tetap rendah hati. Ini ajang melatih mental dan bisa menghibur kita semua. Semua lembaga di Nuris harus solid dan terus berupaya dalam meningkatkan bakat dan minat anak didiknya agar terus memacu prestasi.” Kata Suharto, pelaksana pekan Dzikro Maulidir Rosul 1439 H.
“Melalui keteladanan Nabi Muhammad Saw, semoga kita selalu dalam syafaat beliau hingga akhir zaman. Semangat meneladani Rasulullah secara utuh baik dalam urusan dunia maupun juga akhirat.” Imbuhnya yang sekaligus menjabat Waka Kesiswaan SMP Nuris Jember.[AF.Red]