Bahagianya Kepala Biro Kepesantrenan Nuris Jember Akhirnya Lepas Masa Lajang

Jadi Penyemangat Usai Nikahi Gadis Pujaan, Terus Mengabdi di Pesantren Nuris Jember

Pesantren Nuris – Pasangan ini tampak serasi dan bahagia. Pernikahan salah satu “punggawa” Pesantren Nuris Jember sekaligus alumni Nuris ini berlangsung khidmat meski di tengah pandemi covid-19 yang masih melanda negeri dan dunia. Bagaimana kisah dan kabar bahagia ini dapat terwujud? Monggo lanjutkan membaca ya gaes!

Barangkali keluarga besar sivitas akademika Pesantren Nuris Jember tak asing dengan Ustad Ilham Nawafillah ini. Dia adalah salah satu alumni Nuris, tepatnya lulusan SMK Nuris Jember, jurusan TKJ, lulusan tahun 2013. Tepat pada hari Kamis, 30 Juli 2020 lalu, ia mengakhiri masa lajangnya usai mempersunting gadis pujaan hatinya, Indayani.

Akad nikah berlangsung dengan khidmat dan lancar di rumah sang istri yakni, Desa Glundengan, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember. Sempat merasa khawatir prosesi pernikahan akan terhambat karena persiapan yang singkat dan masa pandemi yang masih melanda. Namun, kenyataannya semua dimudahkan dan tak mengurangi rasa bahagia mereka karena sudah sah menjadi suami istri.

“Memang rencana pernikahan kami tahun ini, tapi sekitar bulan Oktober atau November. Istri juga ada agenda berangkat haji. Namun, karena pandemi ini membuat keberangakatan haji ditiadakan seperti yang telah diputuskan pemerintah RI dan Arab akhirnya pernikahan kami dimajukan meski persiapannya sangat singkat sekali.” Tutur Ustad Ilham, sapaan akrabnya.

(baca juga: Nuris “Menata Hati”, Bangga Mengabdi dan Berkhidmah)

“Tentu bahagia sekali, alhamdulillah sudah resmi. Ini semua berkat doa Syaikhul Ma’had Pesantren Nuris Jember dan keluarga besar pesantren sehingga semua berjalan sesuai harapan. Ini menjadi penyemangat untuk terus istiqomah terus mengabdi di pesantren tercinta.” Imbuh lelaki kelahiran Jember, 28 Juni 1995 tersebut.

Dia juga menuturkan bahwa gadis yang kini dinikahinya tersebut adalah teman kuliahnya dulu saat studi S1 ilmu ekonomi di Universitas Jember. Berawal dari kedekatan saat berada dalam kelompok yang sama pada salah satu mata kuliah di semester 6 hingga akhirnya muncul benih-benih cinta di antara Ustad Ilham dan Indayani.

Usai sama-sama menuntaskan studi sarjana pada tahun 2018 silam, lalu lelaki yang kini menjabat sebagai kepala biro kepesantrenan Pesantren Nuris Jember ini melamar istri pada bulan Februari 2019. Kini mereka tampak lega dan bahagia usai akad tuntas diucapkan. Dengan pernikahan ini, dia berterima kasih atas doa dan kunjungan keluarga besar Nuris, serta berharap menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warahmah serta segera diberi momongan baik yang sholeh maupun sholehah.[AF.Red]

Nama                    : Ilham Nawafillah

Lembaga              : SMK Nuris Jember, jurusan TKJ, tahun 2013

Kuliah                   : S1 Ilmu Ekonomi, Universitas Jember

Karier                    : Kepala Biro Kepesantren Pesantren Nuris Jember    

Related Post