Bercita-cita Jadi Presenter, Alumni Ini Aktif di KOPER

Lolos Jalur UMPTKIN, Alumni Ini Bersyukur Masuk Jurusan Impian

Pesantren Nuris- Berhasil lolos di jalur UMPTIKN, alumni SMA Nuris Jember lulusan tahun 2022 ini merasa sangat bersyukur lolos UMPTKIN dan diterima di jurusan yang ia inginkan. Ia adalah Ulfatus Shahibah.

“Bersyukur karena memang batu loncatan saya hanya UIN KHAS kala itu, dengan jalur SNMPTN, SPAN dan UTBK tidak lolos , jalan agar saya bisa meneruskan kuliah ya UMPTKIN dengan mengambil UIN KHAS, karena saya tidak mau kuliah dengan jalur mandiri,” ujarnya.

Gadis manis yang akrab dipanggil Ulfa ini,kini menjadi mahasiswa di jurusan Komunikasi Kepenyiaran Islam, Fakultas Dakwah, UIN Khas Jember.
“Alasan saya mengambil jurusan ini, karena ingin mendapatkan ilmu baru dan juga wawasan baru tentang ilmu komunikasi khusunya pada bidang yang saya bakati yaitu voice over (VO) dan juga presenter,” ungkapnya.

Baca juga:( Berkah Mengabdi, Alumni Nuris Kini Raih Sarjana Pertanian)

Gadis manis yang bercita-cita jadi presenter ini berharap kedepannya bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi. “Harapan saya semoga menjadi pribadi yang selalu kurang akan ilmu dan juga pengalaman, menjadi pribadi yang baik, berguna bagi keluarga dan juga Masyarakat, dan untuk harapan karir semoga setelah kelulusan langsung bekerja sesuai bidang yaitu bekerja di grup televisi khususnya presenter,” ujarnya.

Tak hanya sibuk dalam perkuliahan saja, Ulfa juga aktif dalam organisasi Komunitas perfilman (KOPER) di kampusnya. Hal tersebut tentunya menjadi nilai plus untuk mengasah kemampuannya di bidang perfilman.

Ia juga menambahkan kesan selama pernah mondok di Pesantren Nuris Jember. “Alhamdulillah kesan selama saya di pondok sangat mengesankan, karena banyak cerita dan juga pengalaman saya ketika berada di pondok, mengabdi kepada kyai dan juga untuk pondok dengan menjadi sekertaris pondok dan selalu mengantarkan dahar untuk kyai adalah kesan saya yang sangat luar biasa,” tuturnya mengakhiri. [Red.Dev]

Nama: Ulfatus Shahibah
Alamat: Banyuwangi, Kalibaru wetan
TTL: Banyuwangi, 19 Desember 2003
Lembaga: SMA Nuris Jember, 2022
Kuliah: Komunikasi Kepenyiaran Islam, Fakultas Dakwah, UIN Khas Jember.

Related Post