Bangga Belajar Al Qur’an, Berharap Berkah dan Dapat Bermanfaat sebagai Seorang Hafiz
Pesantren Nuris – Santri terkini terus bergerak dengan capaian prestasi membanggakan, seperti pelajar berbakat luar biasa dari MA Unggulan Nuris ini. Berawal dari ketatnya seleksi MTQ (Musabaqah Tilawatil Qur’an) tahun 2024, ketiga santri juara asal Pesantren Nuris Jember ini sukses gondol 3 piala dan berhak melanjutkan seleksi lanjutan.
Ketiga santri juara asal MA Unggulan Nuris Jember ini berhasil meraih juara pada even MTQ tingkat Wilayah Jember Tengah & Timur yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember pada 06–07 Maret 2024 lalu. Berikut ini merupakan daftar nama peraih juara even MTQ tersebut:
Kategori 5 juz dan tilawah putra
Muhammad Sofyan Hadi (kelas XI PK 4) meraih juara 1
Royhan Rabbani Farhan (kelas XI PK 4) Meraih juara 2
Kategori 5 juz dan tilawah putri
Hurrotul Kamilah (kelas XII PK 2) Meraih juara 1
Atas capain prestasi ini, ketiga santri juara tersebut berhak mengikuti seleksi MTQ tingkat kabupaten yang akan dilaksanakan sekitar bulan Juni dan Juli 2024 mendatang. Mereka terus berlatih dan mempersiapkan diri untuk lolos tingkat kabupaten dan berhak mewakili kafilah Kabupaten Jember hingga dapat berlaga di tingkat provinsi.
Hurrotul Kamilah, berkomentar, “Alhamdulillah tahun lalu saya menjadi salah satu perwakilan kafilah Jember di tingkat provinsi meski sayang masih belum bisa juara utama. Sekarang saya berusaha ikut lagi, beruntungnya usai saya masih memenuhi syarat ikut kategori 5 juz dan tilawah.”
“Semoga pengalaman yang saya dapatkan tahun lalu membuat saya semakin lebih baik. Saya ingin juga seperti perwakilan Nuris lainnya yang tembus juara 1 provinsi tetapi bidang syarhilnya. Mohon doakan saja semoga lancar ke depannya.” Tambahnya.
Berada di kelas takhassus tahfizul Qur’an di MA Unggulan Nuris, ketiga santri juara ini merasa senang mendalami ilmu Al Qur’an. Apalagi mereka juga berkesempatan mengasah bakat sesuai bidang yang diminati seperti kaligrafi, tilawah, hingga syarhil Qur’an. Mereka juga didampingi secara ketat oleh Ning Hasanatul Kholidia agar segera menuntaskan hataman hafalan Al Qur’an 30 juz.[AF.Red]