Penulis: Deli Annisa Virca*
Siapa yang tidak tahu bunga matahari? Bentuknya yang khas, seperti matahari yang menyinari setiap pagi dan siang hari. Juga warna kuningnya yang menambah kekhas an bunga yang satu ini.
Namanya juga bunga matahari, jenis satu ini ternyata punya keunikan dalam hidupnya yakni senantiasa menghadap ke matahari. Bunga matahari berasal dari Amerika Serikat dan tumbuh sekitar 1.000 tahun sebelum masehi. Dahulu, orang Amerika membudidayakan bunga ini sebagai sumber makanan.
(Baca juga: makna filosofi warna hitam)
Selain keindahannya yang seolah menjadi simbol matahari terbit, ada filosofi yang terkandung didalam makna bentuk bunga matahari yang menarik jadi inspirasi. Yuk simak apa saja filosofinya!
Pertama, simbol energi positif. Bunga matahari melambangkan suatu energi positif yang sangat penting dimiliki setiap orang. Bunga ini selalu menerangi dan menghangatkan kehidupan. Untuk diketahui, bunga matahari juga tidak mudah rapuh dan tidak mudah menyerah dalam segala kondisi cuaca. Ini pembelajaran menarik betapa pentingnya energi postif dalam diri dihidupkan.
(Baca juga: filosofi payung)
Kedua, simbol semangat dan optimisme. Dari warnanya yang kuning terang, bunga matahari memancarkan semangat dan optmimisme pada kehidupan. Dipercaya juga bahwa bunga berukuran besar ini dapat memberikan energi positif bagi siapa pun yang melihatnya.
Ketiga, simbol idealisme dan kesetiaan. Yang mungkin belum banyak diketahui, bunga matahari akan menghadap ke arah timur setiap awal pagi, sedangkan pada sore hari akan berputar ke arah barat mencari posisi matahari. Keunikan ini dikenal dengan istilah fototropisme. Peristiwa pada bunga matahari ini juga melambangkan suatu kesetiaan dan idealisme. Bunga matahari setia pada matahari dengan cara mengikuti alur matahari.
Keempat, simbol kegembiraan dan keceriaan. Tanpa kita sadari, ketika memandangi bunga matahari seolah memantulkan kegembiraan dan keceriaan. Di balik tampilan bunganya yang kemuning cerah, bunga ini akan membuat siapa pun dapat bergembira melihatnya. Ini memberi satu makna betapa kehidupan harus selalu dilewati dengan kegembiraan.
Nah itu tadi beberapa filosofi yang terkadung dalam bunga matahari, apakah sahabat menyukai bunga matahari?
Sumber gambar: bibitbunga.com
Penulis merupakan siswa kelas XII IPA SMA Nuris Jember yang aktif di ekstrakurikuler jurnalistik