Gadis Multitalenta Alumni SMK Nuris Jember Ini, Kembali Kibarkan Juara di Tingkat Asia

Wakili Polije di Tingkat Asia, Alumni Ini Berjaya di Ajang Lomba Asian English Olimpycs

Pesantren Nuris– Multitalenta, satu kata yang dapat menggambarkan sosok cantik yang satu ini. Betapa tidak, tak hanya jago dalam berbicara Bahasa Inggris, alumni SMK Nuris Jember ini juga sudah berkali-kali tampil dan menjuarai berbagai macam lomba di bidang ini, seperti lomba story telling, lomba singing contest, dan news reading. Ia juga berprestasi di bidang fashion show.

Baru-baru ini gadis yang saat ini sudah menjadi mahasiswa di Politeknik Negeri Jember (Polije)  ini berhasil menjadi juara di ajang lomba Asian English  Olympics mewakili Polije. Wah luar baisa kan? Ini dia kisah lengkapnya.

(Baca juga: ambil jurusan prodi hukum tata negara, alumni ini tertarik dunia hukum dan politik)

Gadis cantik ini bernama Naura Yasmin, atau biasa dipanggil Nana ini bagi santri Nuris mungkin sudah tak sing lagi mendengar nama ini, karena sudah wira-wiri menjadi juara semasa nyantri di Pesantren Nuris Jember.

Dan setelah menjadi mahasiswa, Nana tak lantas berhenti berprestasi, ia tetap berproses dan berprestasi di bidang Bahasa Inggris dan fashion. Baru-baru ini ia berhasil menjadi juara 2 dalam ajang lomba Asian English Olimpycs, mewakili Polije. Ini merupakan salah satu bukti bahwasannya alumni SMK Nuris Jember tak hanya di cetak untuk siap bekerja setelah lulus, namun mereka juga bisa bersaing di tingkat perguruan tinggi.

Nana mengaku sangat bersyukur mendapat kesempatan ini, apalagi saat ini ia masih mahasiswa baru. Lomba yang dilaksanakan secara online, via zoom dan melalui 3 babak/ 3 kali tampil lewat zoom dalam sehari ini, tentunya menjadikan pengalaman tak terlupakan baginya.

“Alhamdulillah sangat bersyukur dan senang sekali di semester pertama ini saya sudah diberi kepercayaan oleh Polije menjadi perwakilan di lomba Asian English  Olympics ini , namun disamping itu juga semakin semakin deg degan karena masih ada tahap selanjutnya yang harus saya ikuti,” ungkapnya.

(Baca juga: terinspirasi para garda terdepan covid, alumni ini pilih kuliah keperawatan)

Sering wira-wiri juara lomba semasa di SMK Nuris Jember, Nana juga bercerita tentang perbedaan lomba di tingkat SMA/MA/SMK sederajat dengan tingkat perguruan tinggi.

“Untuk perbedaannya tidak terlalu jauh, jika dilihat dari rules peraturan saat lomba hampir sama seperti ketika saya mengikuti lomba pada saat menjadi siswa, yang menjadi beda menurut saya adalah cara kita pada saat menyampaikan cerita/ story telling ketika sudah menjadi mahasiswa, kita lebih fokus terhadap bagaimana cara menyampaikan cerita dengan banyak narasi, tetapi sedikit dialog atau Solo Acting dan cerita itu tetap tersampaikan kepada penonton. Berbeda dengan masa menjadi siswa, yang biasanya banyak percakapan di dalam cerita atau nyanyi dan sebagainya, tapi bukan berarti hal seperti itu tidak diperbolehkan dalam lomba storytelling tingkat mahasiswa, diperbolehkan namun hal itu hanya mempunyai sedikit poin ketika masuk dalam penilaian juri, karena yang harus ditekankan adalah cara kita menyampaikan narasi dengan tetap memakai ekspresi dan body language yang lebih detail pada saat penyampaian narasi,” ungkapnya.

Nana yang pada 27 Juli 2021 lalu dinobatkan sebagai Duta Hijab Jember Intelegensia 2021 ini berharap, kedepannya bisa menjadi mahasiswa yang lebih baik lagi. Dan berharap bisa kembali ikut berkompetisi di bidang yang ia minati. Sukses selalu ya Naura. [Red.Dev]

Nama: Naura Yasmin
Alamat:Desa Sukosari, Bondowoso
Tempat, tanggal lahir: 1 November 2002
Lembaga: SMK Nuris Jember, TKJ 2021
Kuliah: D3 Jurusan Bahasa Inggris, Politeknik Negeri Jember
Karier: Duta Hijab Jember Intelegensia 2021

Related Post