Peringati World Clean up Day, PMR Wira Nuris Jember Gabung Aksi Bersih-Bersih Terbesar di Dunia

Tancapkan Mental Kemanusiaan yang Berdedikasi, Segenap Peserta Ekskul PMR Wira Nuris Ikut Aksi Level Internasional

Pesantren Nuris – Hari Bersih-Bersih Dunia atau dikenal dengan sebutan World Clean up Day yang jatuh pada tanggal 18 September 2021 tak dilewatkan begitu saja oleh santri Pesantren Nuris Jember yang tergabung dalam ekstrakurikuler PMR Wira Nuris Jember. Mereka ikut andil dalam kegiatan “aksi bersih-bersih terbesar dunia” yang diselenggarakan di TPA Pakusari, Jember.[19/9/2021]

Kegiatan bertajuk World Clean up Day ini konon diikuti oleh 180 negara, 34 provinsi, dan 13 juta relawan. Pihak penyelenggara yakni,  Pemerintah Kabupaten Jember juga disponsori oleh Dinas Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Jember, komunitas Let’s Do it, komunitas Bersatu Indonesia Bersih, dan Gerakan Nasional Pilah Sampah dari Rumah.

Bertempat di Tempat Pembuangan Akhir atau dikenal dengan TPA Pakusari, berbagai kegiatan positif terselenggara selama dua hari dari hari Sabtu sampai MInggu, 18—19 September 2021. Rangkaian agenda kegiatan terdiri dari kerja bakti memilah sampah dan aksi bersih-bersih, senam sehat, bazar UMKM, pembuatan bank sampah, kontes kostum recycle, dan edukasi pengelolaan sampah.

(baca juga: PMR Wira Nuris Jember Peduli Korban Bencana, Salurkan Bantuan Sembako dan Uang)

Pesantren Nuris Jember terjunkan 12 santri yang aktif di kegiatan Palang Merah Remaja (PMR) Wira Nuris Jember untuk berpartisipasi di agenda besar berskala internasional tersebut. “Sebenarnya ingin sekali menyertakan banyak santri untuk terlibat dalam agenda ini. Sebab banyak hal positif yang akan didapatkan selain jaringan dan persahabatan, juga banyak pengalaman dan pengetahuan terkait pengelolaan sampah.” Tutur Mila Karmila.

“Tetapi kondisi pandemi dan kami ingin ada semacam tutor sebaya sehingga yang kami hadirkan hanya sebagian untuk terlibat di agenda World Clean up Day 2021 ini. Nantinya, 12 santri tersebut dapat mengaplikasikan dan menularkan wawasannya kepada peserta ekskul PMR lainnya bahkan santri Nuris secara umum soal bagaimana pentingnya kebersihan.” Imbuhnya.

Puluhan santri Pesantren Nuris Jember dengan suka ria ikut bergabung dalam kegiatan lingkungan ini. Apalagi memang di Pesantren Nuris Jember menjadikan agenda kebersihan sebagai bagian pokok demi kenyamanan, kesehatan, dan kesucian lingkungan pesantren. Jadi, agenda tersebut juga selaras dengan visi kepesantrenan dan mendukung sistem kebersihan di pesantren.[AF.Red]   

Related Post