Pesantren Nuris– Sabtu, 23 Januari 2019 wali murid siswa SMK Nuris kelas XII menghadiri udangan istighosah jelang Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bersama Syaikhul Ma’had Pesantren Nuris Jember KH. Muhyiddin Abdhusshomad. Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di masjid Baitun Nur Pesantren Nuris Jember.
Istighosah ini dilaksanakan untuk memantabkan mental siswa SMK Nuris Jember jelang UNBK yang akan digelar 25-28 Maret 2019. Selain itu, dilaksanakannya istighosah ini guna meminta pertolongan kepada Allah Swt agar diberi kemudahan dalam mengerjakan soal ujian juga memohon doa restu kepada orang tua dan Syaikhul Ma’ad Pesantren Nuris Jember.
(baca juga: Istighosah Bersama Syaikhul Ma’had Pesantren Nuris Jember, SMK Nuris Jember Siap Hadapi UNBK 2018)
Wali murid siswa kelas XII SMK Nuris Jember antusias sekali ikuti jalannya kegiatan istighosah. Terbukti sejak jam 07.30 masjid Baitun Nur sudah dibanjiri Bapak/Ibu wali murid. Kegiatan istighosan dimulai dengan sambutan oleh Bapak Haryono, kepala SMK Nuris Jember. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran wali muris sebagai bentuk kepedulian orang tua kepada anak-anaknya.
“Orang tua harus memberikan dukungan yang penuh untuk anak-anaknya. SMK Nuris Jember selalu mengusahakan yang terbaik untuk siswanya. Beberapa usaha kami lakukan demi kesuksesan siswa kelas XII SMK Nuris Jember. Usaha yang kami lakukan di antaranya memberikan les tambahan dan motivasi sudah kami berikan. Melalui kegiatan ini saya berharap bisa menjadi ajang maaf-maafan antara anak dengan orang tua. Semoga siswa kelas XII SMK Nuris Jember bisa melaksanakan semua kegiatan ujian dengan baik dan memperoleh hasil yang maksimal,” pungkas Haryono.
(baca juga: Sambutan Gus Robith Qoshidi Lc, dalam Istighosah SMA Nuris Jember)
Usai sambutan dari kepala SMK Nuris Jember dilanjutkan dengan tausiyah singkat dari Syaikhul Ma’had Pesantren Nuris Jember. Dalam tausiyahnya beliau menyampaikan bahwa santri Nuris harus berbakti kepada orang tua dan tidak boleh menyusahkan orang tua. Kegiatan diakhiri dengan doa istighosah persiapan UNBK 2018 SMK Nuris yang dipandu langsung oleh KH. Muhyiddin Abdusshomad. Usai doa bersama dilanjutkan dengan kegiatan memohon restu kepada orang tua masing-masing dan Bapak serta Ibu guru. (red/Yuv)