Guru SMK Nuris Jember Rebut Juara 2 Liga Futsal SMK Bisa 2018
Pesantren Nuris – Tidak hanya siswanya yang bergelimang prestasi futsal, tetapi Guru di SMK Nuris Jember juga torehkan prestasi gemilang. Pada ajang Liga Futsal SMK 2018 yang diselenggarakan oleh Musyawarh Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di Lapangan Jack Futsal, Patrang, Jember, pada hari Ahad, 18 November 2018, Tim Futsal yang dipimpin oleh Ustad Imron mampu menembus babak final hingga akhirnya meraih juara 2.
“Kemarin Sabtu, anak didik kami gugur di babak perempat final akibat kelelahan. Pertandingan futsal ini terbilang kurang wajar pula sebab selesai dalam sehari. Jadi tidak ada waktu recovery. Kami pun sudah berjuang hingga habis di babak final. Alhamdulillah masih bisa juara 2.” Ungkap Ustad Imron, guru PAI SMK Nuris Jember yang turut ikut tim futsal di sana.
“Stok guru yang ikut dalam tim futsal SMK Nuris Jember memang agak terbatas. Kami rutin latihan seminggu sekali jadi sudah terbiasa meski untuk ikut lomba sekalipun. Semoga ini adalah awal yang baik dan semakin mempererat persahabatn guru-guru di SMK Nuris Jember dengan guru-guru di sekolah lainnya.” Imbuhnya.
Tim Futsal Guru SMK Nuris Jember melalui babak penyisihan dengan krusial sebelum tembus ke babak final. Ustad Iqbal, Pak Iwan, Ustad Anwar, Pak Stevie, Kurdi, Ustad Ma’mang, dan Ustad Imron melewati hadangan SMK Ibu dengan skor tipis 3-2. Kemudian mereka mengalahkan SMKN 2 Jember dengan skor 5-4. Di babak semifinal, mereka menundukkan perlawanan dari SMK Mujahidi Tempurejo dengan skor 4-2.
(baca juga: Pertama Menulis, Resensi Elok Dwi Sofyaningrum Dinilai Manneke Budiman Raih Juara Nasional)
Setiap jeda pertandingan tidak lebih dari 45 menit mereka beristirahat sehingga kehabisan tenaga melewati 3 pertandingan awal sebelum final. Di babak final, Tim Guru SMK Nuris Jember bertemu SMK Baitul Hikmah dan menyerah dengan skor telak yakni, 0-5. Ustad Imron dkk. harus mengakui keunggulan tim lawan dan menjadi juara 2 di ajang tersebut.[AF.Red]
Tim Futsal Guru SMK Nuris Jember berpose bersama tropi juara 2 Liga Futsal 2018